KEMELUT PERMASALAHAN PT. CONDONG GARUT DIDUGA AKIBAT DARI KETIDAKMAMPUAN MANAJEMENT

GARUT//faktareformasi.com- Polemik kegaduhan yang terjadi didalam Perusahan perkebunan karet PT. Condong Kabupaten Garut menurut informasi yang beredar di lingkungan Masyarakat setempat menuai permasalahan yang terjadi terutama sengkarut golongan karyawan dan penyadap karet.

Mendengar gejolak yang terjadi tim media melakukan penelusuran kepada beberapa narasumber baik dilingkungan masyarakat disekitar pada hari Sabtu tanggal 2 September pukul 8:00 untuk menggali informasi terkait kegaduhan antara PT.Condong dan para Penyadap dan Golongan Karyawan yang mengeluhkan tentang ketidak sesuaian, beberapa sistem pengupahan, dan harga penerimaan hasil penyadapan karet yang jauh dari harapan ratusan para penyadap dan pengupahan kepada golongan karyawan yang Ber Notabene sebagai penduduk disekitar.

Bacaan Lainnya

Tim media berhasil menemui nara sumber yang mengaku dirinya termasuk dalam golongan karyawan PT Condong. yang enggan menyebutkan namanya mengungkapkan kekesalan saya selaku pekerja di PT. Perkebunan Condong, terjadi pada sistem pengupahan, yang sangat tidak sesuai dengan resiko dan tanggung jawab, pribadi saya uang dengan nilai Delapan Ratus Ribu Rupiah yang diberikan oleh manajement PT. Condong jauh dari kata mencukupi beban kebutuhan, di keluarga terkadang untuk biaya makan sehari hari saja saya sebagai kepala keluarga harus terpaksa mencari sumber pinjaman dari tetangga dan karyawan lainya, selain dari sistem pengupahan, pada waktu menjelang Idul Fitri kemaren, rasa sedih campur kekecewaan menimpa kepribadian saya sebagai kepala keluarga moment Idul Fitri yang seharusnya diwarnai kegembiraan sukaria anak anak saya dengan pakaian barunya pada waktu Idul Fitri kemaren uang tunjangan hari raya yang diterima hanya bisa membeli makanan dan menu Idul Fitri saja, tandas salah satu narasumber yang mengungkapkan kekecewaannya dan kesedihan dirinya terkait pengupahan dan tunjangan manajement PT Condong

Hal senada disampaikan oleh beberapa sumber informasi dari Lingkungan Masyarakat setempat yang bertetangga dengan PT Condong ketika dimintai keterangan adanya kegaduhan yang terus terjadi menurut informasi dari sumber masyarakat di wilayah tersebut dipicu oleh kekesalan kekesalan pengupahan, tunjangan dan harga beli hasil sadapan getah karet yang dinilai sangat tidak sesuai dengan harga umum, padahal tengkulak yang berbadan Koperasi yang berada di didalam PT Condong menurut pandangan dari warga masyarkat sekitar diharapkan menjadi penerima harga sadapan karet dengan harga beli yang sesuai dengan harapan,” ungkap narasumber warga setempat menyampaikan polemik keluhan dan kegaduhan yang terjadi.

Masih di sekitar daerah perkebunan PT Condong Garut ketika Tim awak media yang bertujuan bertolak pulang setelah melakukan beberapa penelusuran ke beberapa narasumber terkait gejolak yang terjadi, polemik PT Perkebunan Condong mendapati beberapa orang yang sedang berkumpul lalu menyapa kelompok masyarakat tersebut, secara tidak sengaja dan juga kelompok warga tersebut mengeluhkan hal yang sama.

Ada poin poin keinginan terkait PT Perkebunan Condong yang menurut kelompok masyarakat tersebut menginginkan perubahan seluruh manajement pemangku kebijakan, Harapannya dengan dorongan positif dari berbagai sumber yang berkaitan perubahan manajement, di PT Perkebunan Condong tersebut dapat tercapai sesuai harapan tanpa menjadikan ketimpangan dan kegaduhan.

Masih kata kelompok masyarakat para penyadap dan beberapa yang termasuk dalam golongan karyawan dan warga setempat akan terus melakukan upaya penempuhan demi sistem perbaikan PT Perkebunan Condong rencananya akan mengandeng beberapa aktivis di Kabupaten Garut bersama jajaran media Nasional dilingkungan Mitra Polda Jabar pada mingu depan akan menemui Komisaris penting PT Perkebunan Condong yang bertujuan menyampaikan aspirasi pendapat serta keluhannya dengan harapan nya Komisaris PT Perkebunan Condong segera mengambil tindakan melakukan perubahan sistem yang sehat dinamis dan transparan terutama melakukan upaya pengawasan, terutama kepada para oknum management yang akan merusak nama baik perusahaan untuk ke depan nya PT Perkebunan Condong harus menjalankan sistem dalam setiap ketentuan perusahaan sesuai dengan peraturan undang undang yang berlaku di Negara Republik Kesatuan Indonesia

terutama dalam sistem pengupahan serta penerimaan atau harga beli hasil penyadapan demi menciptakan situasi kondusifitas yang harapan nya menjadi tercapai nya keharmonisan antara para penyadap, karyawan dan lingkungan PT Perkebunan Condong Garut.

Sampai berita di tayangkan tim belum memintai keterangan dari pihak PT. Perkebunan Condong tersebut dan tim masih akan menggali informasi kepada pihak pihak yang berkompeten .

Red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *