Sinergitas TNI – Polri Cek Lokasi Bencana Alam Tanah Longsor Drainase Di Dusun Hegarmanah

Cimanggung_Sumedang. Bhabinkamtibmas Desa Tegalmanggung Polsek Cimanggung Polres Sumedang Polda Jabar BRIPKA ASEP Sopiandi dan Babinsa SERTU ENGKUS KUSMANA telah melaksanakan monitoring dan Peninjauan lokasi longsor Dsn Hegarmanah Rt 04 / 02 Desa Tegalmanggung Kecamatan Cimanggung Kabupaten Sumedang. Minggu (16/03/2025). Data Korban : 1. pemilik rumah yang Dapurnya terbawa longsor : Nama : Ibu Kartiah / Pak Didin 52 Tahun, alamat Dusun Hegarmanah Rt 04 / 02 Desa Tegalmanggung Kec. Cimanggung. 2. *Drainase* yang terputus / longsor panjang 6 Meter dan tinggi 8 Meter. Tidak Ada korban jiwa hanya Kerugian Materi.Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan himbauan kepada pemilik rumah untuk sementara mengungsi terlebih dahulu ke saudara untuk mencegah terjadinya longsor susulan, demi keselamatan jiwa. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah cepat tanggap terhadap bencana tanah longsor di wilayah Desa Tegalmanggung yang terjadi akibat intensitas hujan yang tinggi saat ini.Hal-hal yang harus dilaksanakan- Perlu segera dilakukan mitigasi bencana dengan memperbaiki drainase, meningkatkan kapasitas warga dalam menghadapi situasi darurat guna meminimalisir dampak bencana di masa mendatang.- Masyarakat untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan tetap waspada, terutama masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana.(Lia/Humas Polsek Cimanggung)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *