Kapolsek Pataruman Berikan Pembinaan MPLS di SMK Muhammadiyah Desa Mulyasari

Banjar – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran 2025/2026, Kapolsek Pataruman AKP Hadi Winarso, S.Sos., M.H. memberikan pembinaan langsung kepada siswa-siswi baru SMK Muhammadiyah, Dusun Sukamaju RT 02/04 Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, pada Senin (15 Juli 2025) mulai pukul 07.00 WIB.

Kegiatan pembinaan tersebut dilaksanakan di hadapan para siswa baru dengan didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Mulyasari Aipda Didin Walidin, serta disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah Bapak Asep beserta jajaran guru.

Bacaan Lainnya

Dalam arahannya, Kapolsek Pataruman menekankan pentingnya menjaga kedisiplinan, menjauhi tindakan bullying dalam bentuk apapun, serta menghindari pengaruh negatif game online yang mengandung unsur kekerasan. Ia juga mengingatkan siswa untuk mematuhi tata tertib sekolah, menanamkan rasa tanggung jawab, serta membentuk karakter yang cinta tanah air dan taat hukum sejak dini.

AKP Hadi Winarso juga mengajak para siswa untuk terbuka terhadap bimbingan guru dan tidak segan menyampaikan keluhan atau informasi apabila menemukan hal-hal yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban, baik di sekolah maupun di lingkungan tempat tinggal.

Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K. menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan pembinaan tersebut, sebagai bentuk nyata sinergi antara kepolisian dan institusi pendidikan dalam pembentukan karakter pelajar yang disiplin dan berintegritas.

Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan penuh antusias dari para siswa.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *