Banjar – Dalam upaya mempererat kedekatan dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pataruman Polsek Pataruman Polres Banjar, Aipda Ari Aminudin, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke rumah warga di Lingkungan Lemburbalong RT 03 RW 07, Kelurahan Pataruman, Kecamatan Pataruman, Rabu (1/10/2025) siang.
Kegiatan sambang tersebut dilakukan bersama perangkat Bina Desa, sebagai bentuk sinergi Polri dengan pemerintah desa untuk lebih dekat dengan warga. Aipda Ari Aminudin menyampaikan pentingnya komunikasi dua arah antara aparat keamanan dan masyarakat agar situasi lingkungan tetap aman dan kondusif.
Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Pataruman, menyebutkan bahwa kegiatan sambang merupakan salah satu cara Polri hadir di tengah masyarakat. “Melalui silaturahmi, kita bisa menyerap informasi langsung, sekaligus memberikan ruang bagi warga untuk menyampaikan masukan atau kendala yang dihadapi di lingkungan,” ujarnya.
Dengan kegiatan ini, diharapkan hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat semakin kuat. Keterlibatan aktif warga bersama Bhabinkamtibmas akan menjadi kunci terciptanya suasana yang aman, tertib, dan nyaman di wilayah Kelurahan Pataruman maupun di seluruh Kota Banjar.