Banjar – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, Polsek Langensari Polres Banjar melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada Senin malam (06/10/2025) mulai pukul 23.30 WIB hingga selesai. Patroli ini menyasar sejumlah wilayah di Kecamatan Langensari, di antaranya Kelurahan Muktisari, Desa Waringinsari, Desa Kujangsari, dan Kelurahan Bojongkantong.
Kegiatan patroli dipimpin oleh personel Polsek Langensari, yakni Aipda Aep Kustiadi dan Aipda Hendra Cahyadi, dengan sasaran utama para pengguna jalan, pedagang malam, pertokoan, perbankan, serta wilayah yang rawan terjadinya tindak pidana C3 (Curat, Curas, dan Curanmor). Selain itu, petugas juga menyambangi anak-anak muda yang sedang berkumpul guna memberikan pembinaan serta imbauan kamtibmas.
Dalam kegiatan tersebut, petugas menyampaikan pesan kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan di lingkungan sekitar. Warga juga dihimbau untuk segera menghubungi Call Center Polisi 110 apabila mengetahui adanya kejadian yang memerlukan kehadiran kepolisian.
Selain melaksanakan patroli, personel juga melakukan pemantauan arus lalu lintas dan memastikan kegiatan masyarakat berjalan dengan tertib dan aman. Petugas turut mengajak warga untuk bersinergi dengan kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta meningkatkan rasa peduli terhadap situasi kamtibmas di sekitar tempat tinggal.
Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K. melalui Kapolsek Langensari menyampaikan bahwa kegiatan patroli malam ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas serta mempererat hubungan kemitraan dengan masyarakat. “Kehadiran polisi di tengah masyarakat merupakan bentuk pelayanan dan komitmen kami dalam menciptakan rasa aman di wilayah hukum Polres Banjar,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan patroli dialogis tersebut, situasi di wilayah hukum Polsek Langensari hingga dini hari terpantau aman dan kondusif. Masyarakat pun menyambut baik langkah kepolisian yang terus aktif menjaga keamanan dan memberikan rasa tenang bagi warga di malam hari.






