Bhabinkamtibmas Desa Sinartanjung Jalin Silaturahmi Bersama Ibu-Ibu PKK, Wujudkan Kedekatan Polri dengan Masyarakat

Banjar – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan memperkuat kemitraan antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Sinartanjung Polsek Pataruman Aipda Atang Targana melaksanakan kegiatan silaturahmi bersama ibu-ibu PKK dalam acara pertemuan Pokja dengan DPPKB, bertempat di rumah Ibu Enok, Dusun Pananjung RT 24 RW 06, Desa Sinartanjung, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Selasa (14/10/2025) pagi.

Kegiatan yang berlangsung dalam suasana kekeluargaan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat komunikasi antara aparat kepolisian dan masyarakat, khususnya para ibu yang memiliki peran besar dalam membina keluarga dan lingkungan sekitar. Aipda Atang Targana hadir dengan semangat kebersamaan, berdialog ringan dan mendengarkan berbagai aspirasi serta harapan dari warga.

Bacaan Lainnya

Melalui pertemuan ini, terbangun hubungan yang akrab dan penuh kepercayaan antara warga dengan Bhabinkamtibmas. Kegiatan silaturahmi seperti ini diharapkan menjadi wadah efektif dalam mempererat sinergi antara masyarakat, pemerintah desa, dan aparat keamanan dalam menjaga suasana kondusif di wilayah.

Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Pataruman, menyampaikan bahwa kegiatan sambang dan silaturahmi yang rutin dilakukan oleh Bhabinkamtibmas merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Polri tidak hanya hadir dalam situasi formal, tetapi juga turut serta dalam kegiatan sosial masyarakat untuk membangun rasa aman dan kedekatan emosional.

Kegiatan ditutup dengan suasana penuh keakraban dan rasa kebersamaan. Melalui langkah-langkah sederhana seperti silaturahmi dan dialog, diharapkan kehadiran Bhabinkamtibmas dapat terus memperkuat hubungan kemitraan antara Polri dan masyarakat menuju lingkungan yang aman, harmonis, dan penuh kekeluargaan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *