Banjar – Dalam rangka mempererat silaturahmi sekaligus menjaga kondusifitas wilayah, Bhabinkamtibmas Kelurahan Purwaharja Polsek Purwaharja Polres Banjar, Brigpol Alan Suherlan, S.H., menghadiri rapat dalam kegiatan Ngamumule Budaya yang digelar di wilayah Pulomajeti, Rabu (15/10/2025).
Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K. melalui Kapolsek Purwaharja menyampaikan bahwa kegiatan Ngamumule Budaya merupakan momentum penting untuk memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan gotong royong yang menjadi karakter masyarakat Banjar. Kehadiran Bhabinkamtibmas, kata Kapolsek, juga menjadi wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat melalui pendekatan budaya dan silaturahmi.
“Bhabinkamtibmas tidak hanya hadir sebagai pengayom, tetapi juga sebagai sahabat masyarakat yang ikut menjaga harmoni sosial dan mendukung pelestarian budaya lokal,” tutur Kapolsek Purwaharja.
Dalam kesempatan tersebut, Brigpol Alan Suherlan memberikan himbauan kamtibmas secara langsung kepada peserta rapat, antara lain:
Mengedepankan musyawarah dan mediasi dalam menyelesaikan persoalan di lingkungan.
Menggunakan media sosial dengan bijak, menyaring informasi sebelum menyebarkan, serta tidak terlibat dalam judi online atau pinjaman online ilegal.
Tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak pencurian, khususnya pencurian kendaraan bermotor.
Segera melapor kepada Bhabinkamtibmas atau Call Center 110 apabila mengetahui adanya kejadian atau peristiwa yang berpotensi mengganggu kamtibmas.
Menjaga lingkungan tetap bersih dan rukun, serta melestarikan budaya sebagai identitas daerah.
Kegiatan berlangsung dengan lancar, penuh kekeluargaan, serta disambut antusias oleh warga yang hadir.






