Bhabinkamtibmas Sukamukti Jalin Kedekatan dan Pererat Silaturahmi dengan Warga

Banjar – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan menjaga hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Sukamukti Polsek Pataruman Polres Banjar Aipda Agus Supriatna bersama Babinsa Desa Sukamukti melaksanakan kegiatan sambang ke warga di Dusun Sukamulya RT 04/02, Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Senin (20/10/2025).

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya untuk menjalin kedekatan dengan warga serta menyerap berbagai informasi terkait situasi dan kondisi lingkungan di wilayah binaan. Melalui dialog santai bersama Ketua RT 04/02 Sdr. Agus Sukmawan dan warga setempat, Bhabinkamtibmas mendengarkan langsung aspirasi serta masukan masyarakat.

Bacaan Lainnya

Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Pataruman, menyampaikan bahwa kegiatan sambang ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. “Dengan terjalinnya komunikasi yang baik, diharapkan hubungan antara Polri dan masyarakat semakin solid, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan penuh keakraban,” ucapnya.

Kegiatan berlangsung dengan suasana penuh kekeluargaan, di mana masyarakat menyambut positif kehadiran aparat keamanan yang aktif turun langsung ke lapangan. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan sinergitas TNI-Polri bersama masyarakat semakin kuat dalam menjaga situasi kondusif di wilayah Desa Sukamukti.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *