Banjar – Upaya Polri dalam membangun karakter generasi muda terus digencarkan. Kali ini, Unit Binmas Polsek Purwaharja Polres Banjar hadir di SMP IT Purwaharja, Lingkungan Cipadung, Kecamatan Purwaharja Kota Banjar, Jumat (24/10/2025) pagi, untuk memberikan pembinaan dan motivasi kepada para pelajar.
Kegiatan yang dimulai pukul 07.45 WIB ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Purwaharja didampingi Wakapolsek dan Aiptu Asep Setiawan. Dengan penuh semangat, para pelajar menyimak arahan dan pesan kamtibmas yang disampaikan oleh jajaran kepolisian.
Dalam penyampaian materinya, petugas mengajak para pelajar agar disiplin, mematuhi aturan sekolah, serta menghormati guru. Mereka juga diberikan pemahaman tentang bahaya narkoba, geng motor, pergaulan bebas, dan pentingnya tertib berlalu lintas sejak dini.
Selain itu, siswa-siswi SMP IT Purwaharja juga diingatkan agar lebih bijak menggunakan media sosial. Petugas menegaskan agar tidak mudah membagikan atau mengunggah konten yang bersifat provokatif, menyinggung SARA, maupun mengandung unsur ujaran kebencian dan hoaks, karena hal itu bisa berdampak hukum.
Tak kalah penting, Unit Binmas juga mengingatkan tentang pentingnya saling menghormati dan tidak melakukan perundungan (bullying) di lingkungan sekolah. “Hindari sikap saling mengejek dan menghina, karena itu bisa menjadi bibit gangguan kamtibmas,” pesan petugas.
Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Purwaharja, menyampaikan bahwa kegiatan pembinaan di sekolah merupakan langkah nyata Polri dalam membentuk generasi muda yang cerdas, berakhlak, dan berperan aktif menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungannya.
Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh antusiasme. Para pelajar tampak gembira menerima motivasi langsung dari jajaran kepolisian.






