Pagi Tertib di Langensari, Personel Polsek Langensari Atur Lalu Lintas Bantu Warga dan Pelajar

Banjar – Suasana pagi di wilayah Langensari, Kota Banjar, tampak tertib dan lancar saat personel Unit Lalu Lintas Polsek Langensari Polres Banjar melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik padat kendaraan, Kamis (6/11/2025) pagi.
Sejak pukul 06.00 WIB, petugas sudah bersiaga di depan SMAN 2 Banjar dan Simpang Empat Pasar Langensari untuk membantu kelancaran arus kendaraan dan aktivitas masyarakat.

Personel yang terlibat dalam kegiatan ini antara lain Aipda Fajar Pribadi, S.H., Aipda Taufik Rahman, S.I.P., dan Brigpol Ikbal Ramadhan. Mereka tampak sigap membantu para pelajar menyeberang serta mengatur pergerakan kendaraan agar tidak terjadi penumpukan di jalur utama Langensari.

Bacaan Lainnya

Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Langensari AKP Yosua Sori Hamonangan, S.IP., menyampaikan bahwa kegiatan pengaturan lalu lintas ini merupakan bentuk pelayanan prima Polri di pagi hari.

“Kehadiran anggota di lapangan bukan hanya untuk mengatur lalu lintas, tetapi juga memberikan rasa aman dan membantu masyarakat yang beraktivitas di jam sibuk,” ujar Kapolsek.

Selain mengatur arus kendaraan, petugas juga melakukan peneguran simpatik kepada pengendara yang belum mematuhi aturan lalu lintas. Pendekatan humanis ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk lebih tertib di jalan raya serta mengurangi risiko pelanggaran dan kecelakaan.

Dengan kegiatan rutin seperti ini, Polsek Langensari terus berkomitmen menciptakan situasi Kamseltibcar Lantas dan Harkamtibmas yang aman, tertib, serta kondusif di wilayah hukum Polres Banjar.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *