Banjar – Polsek Langensari Polres Banjar melaksanakan patroli dialogis untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas dan kerawanan tindak kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) di wilayah hukumnya, Rabu (10/9) dini hari.
Patroli dilakukan mulai pukul 01.30 WIB dengan menyasar sejumlah lokasi rawan, di antaranya Bank BJB Langensari, kios Muktisari, Desa Kujangsari, serta kawasan Pasar Langensari.
Dua personel Polsek Langensari, yakni Aipda Hendra Cahyadi dan Aipda Sartono, diturunkan untuk melakukan pemantauan situasi. Sasaran patroli meliputi pengguna jalan, pedagang, perbankan, pertokoan, perkantoran, kendaraan bermotor, serta anak muda yang masih nongkrong hingga larut malam.
Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap waspada, terutama menghadapi potensi bencana saat musim hujan seperti banjir, pohon tumbang, maupun tanah longsor. Warga juga diajak untuk segera menghubungi call center 110 apabila membutuhkan kehadiran kepolisian.
Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K. melalui Kapolsek Langensari AKP Yosua asori Hamonagan, S.I.P., menyampaikan bahwa patroli dialogis ini bertujuan memberikan rasa aman sekaligus mencegah tindak kejahatan.
“Polri akan terus hadir di tengah masyarakat, mengajak warga bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan,” ujarnya.
Selama kegiatan patroli, situasi wilayah hukum Polsek Langensari terpantau aman dan kondusif.






