Bhabinkamtibmas Desa Raharja Sambangi Petugas Penyeberangan

BANJAR – Bhabinkamtibmas Desa Raharja, Brigpol Andrian Wijaya, melaksanakan kegiatan silaturahmi dan sambang secara door to door ke petugas penyebrangan, Selasa (23/9/2025) pukul 14.00 WIB. Kegiatan ini berlangsung di Dsn. Raharja 2 RT 29 RW 13, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, dan berjalan dengan lancar serta kondusif.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas berinteraksi langsung dengan petugas penyebrangan untuk memastikan aktivitas operasional berjalan tertib dan aman. Komunikasi hangat juga dibangun untuk mengetahui kondisi lapangan serta potensi kendala yang mungkin dihadapi.

Bacaan Lainnya

Kapolres Banjar, AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Purwaharja menekankan bahwa kegiatan sambang rutin ini bertujuan mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat sekaligus memastikan pelayanan publik berjalan optimal di wilayah hukum Polsek Purwaharja.

Kegiatan sambang ini juga menjadi sarana untuk membangun sinergi positif antara aparat kepolisian dan warga setempat. Petugas penyebrangan menyampaikan apresiasi atas perhatian yang diberikan sehingga mereka merasa lebih termotivasi dalam melaksanakan tugasnya sehari-hari.

Selama kegiatan, suasana tetap aman dan kondusif. Langkah-langkah sederhana namun konsisten seperti ini diharapkan dapat memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian serta mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban di Desa Raharja.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *