Bhabinkamtibmas Desa Binangun Dukung Program Ketahanan Pangan Bersama Kelompok Tani

Banjar – Bhabinkamtibmas Desa Binangun Polsek Pataruman Polres Banjar, Aipda Dani, bersama Babinsa melaksanakan kegiatan silaturahmi sekaligus monitoring pemipilan jagung hibrida di kelompok tani Mulyasari Mundu, Dusun Girimulya RT 02 RW 13 Desa Binangun, Kecamatan Pataruman, Selasa (30/9/2025) siang.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan Polri yang bertujuan untuk mendukung para petani dalam mengoptimalkan hasil panen. Dalam kesempatan tersebut, Aipda Dani turut memberikan masukan agar hasil jagung yang telah kering dapat dipasarkan melalui Bulog sehingga lebih terjamin dari sisi distribusi maupun harga jual.

Bacaan Lainnya

Selain mendampingi kegiatan pertanian, Bhabinkamtibmas juga menyempatkan berdialog dengan para petani. Ia mengingatkan pentingnya menjaga keamanan lingkungan, serta mendorong masyarakat untuk menyelesaikan setiap persoalan di tingkat desa melalui musyawarah terlebih dahulu, demi terciptanya suasana yang kondusif dan harmonis.

Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Pataruman menyampaikan apresiasinya kepada jajaran Bhabinkamtibmas yang terus aktif hadir di tengah masyarakat. Menurutnya, keberadaan polisi bersama masyarakat dalam kegiatan sehari-hari merupakan wujud nyata pengabdian sekaligus bentuk dukungan terhadap kesejahteraan warga.

Dengan adanya kolaborasi antara aparat keamanan, Babinsa, dan kelompok tani, diharapkan program ketahanan pangan dapat berjalan dengan baik. Kegiatan di Desa Binangun ini sekaligus menegaskan komitmen Polres Banjar untuk selalu hadir, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *