Banjar – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap aman dan kondusif, Satuan Samapta Polres Banjar melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada Jumat dini hari (07/11/2025) mulai pukul 00.42 WIB hingga selesai. Kegiatan patroli dipimpin oleh personel Sat Samapta yang terdiri dari Aipda Adang, Brigpol Asep, dan Briptu Abizar dengan menyusuri sejumlah lokasi rawan di wilayah hukum Polres Banjar.
Rute patroli meliputi Jalan Hamara Efendi, Pasar Banjar, Jalan Kantor Pos, serta Jalan Randegan. Dalam kegiatan tersebut, personel menyambangi warga dan petugas pam swakarsa yang sedang melaksanakan tugas malam. Selain melakukan pemantauan situasi, petugas juga berdialog dengan masyarakat guna menyerap informasi sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
Melalui pendekatan humanis, personel Sat Samapta memberikan imbauan kepada warga agar senantiasa berhati-hati dan waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas. Petugas juga mengingatkan masyarakat agar segera menghubungi layanan darurat kepolisian 110 apabila mengetahui adanya kejadian yang memerlukan kehadiran polisi. Tak lupa, petugas memberikan imbauan kepada pemilik kendaraan bermotor agar menggunakan kunci ganda sebagai langkah antisipasi terhadap tindak kejahatan curanmor.
Selama kegiatan patroli berlangsung, situasi di wilayah hukum Polres Banjar terpantau aman dan kondusif. Kegiatan patroli dialogis ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, serta upaya preventif dalam mencegah terjadinya tindak kriminalitas di wilayah Kota Banjar.






