Polsek Langensari Gelar Patroli Dialogis, Wujudkan Rasa Aman di Tengah Aktivitas Masyarakat

Langensari – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Langensari, jajaran Polsek Langensari Polres Banjar melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada Sabtu (8/11/2025) siang. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif serta mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

Patroli yang dipimpin oleh Aipda Taufik Rahman dan Aipda Hendra Cahyadi ini menyasar beberapa lokasi seperti Apotek Muktisari, Lingkungan Sidamukti, Kantor Bank BJB, dan Gelora Banjar Patroman. Dalam kegiatan tersebut, petugas berdialog dengan masyarakat, pedagang, hingga pengguna jalan untuk menyerap informasi serta memastikan aktivitas warga berjalan aman dan tertib.

Bacaan Lainnya

Selain memberikan rasa aman, personel juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas serta menjaga lingkungan masing-masing. Petugas turut menyampaikan agar warga tidak segan melaporkan kejadian mencurigakan melalui Call Center 110 agar dapat segera ditangani.

Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Langensari, menyampaikan bahwa kegiatan patroli dialogis merupakan bagian dari upaya preventif Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas di tengah masyarakat.
“Kehadiran polisi di lapangan bukan sekadar patroli, tetapi bentuk komitmen kami untuk memastikan masyarakat merasa aman dan terlindungi dalam beraktivitas,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tumbuh sinergi yang kuat antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah. Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah hukum Polsek Langensari terpantau aman, lancar, dan kondusif.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *